Tinjau Vaksinasi di Tanah Datar, Kabidhumas Polda Sumbar Evaluasi Capaian Vaksin 70 %

    Tinjau Vaksinasi di Tanah Datar, Kabidhumas Polda Sumbar  Evaluasi  Capaian Vaksin 70 %
    Foto : Journalist.id

    TANAH DATAR - Kabid Humas Polda Sumbar Kombes Pol Satake Bayu Setianto, S.I.K meninjau kegiatan vaksinasi serentak di beberapa titik di Kota Batusangkar, Kab. Tanah Datar, Sumbar, Kamis (20/01).

    Dalam kegiatan monitoring ini, Kabid Humas turut di dampingi oleh Ka Yanma Polda Sumbar AKBP Aksalmadi, S.H, M.H mengunjungi secara langsung vaksinasi di lokasi Gerai Vaksin Polres Tanah Datar di Kantor Jorong Kecamatan Lima Kaum,  dan Gerai Vaksin Polres Tanah Datar di Kantor Lantas Kampung Teleng, Batusangkar.

    “Kami melakukan monitoring kesini bertujuan untuk mengevaluasi serta memberikan masukan guna mendapatkan capaian vaksin 70 %, ” kata Satrake dalam tinjauannya.

    Terkait pelaksanaan vaksinasi di Kantor Satlantas Kampung Teleng, Satake menyebut bahwa tempat tersebut merupakan salah satu pusat aktivitas masyarakat. Sehingga, kata Satake, memang diperlukan perhatian khusus terkait vaksinasi dan penegakan protokol kesehatan (prokes).

    Dalam kesempatan ini, Kabidhumas yang juga didampingi Kapolres Tanah Datar AKBP Ruly Indra Wijayanto, S.I.K menekankan, kepada Jajaran Polres Tanah Datar, kedepannya untuk terus meningkatkan akselerasi vaksinasi. Tujuannya, agar target 70% bisa tercapai.

    “Kami harapkan pencapaiannya harus terus tingkatkan karena kami memiliki target untuk capai 70%, jadi tentunya target ini harus betul-betul dikejar, ” ucap Satake.

    Kabidhumas mengajak kepada masyarakat untuk tidak ragu ataupun takut untuk melaksanakan vaksin. Ia berharap, warga segera menuju ke gerai-gerai vaksin yang telah disiapkan.

    “Bagi masyarakat yang ragu-ragu vaksinasi mari berbondong-bondong datang ke gerai titik vaksinasi yang sudah disiapkan dan tentunya bagi yang sudah vaksin tetap harus pakai masker. Itu yang bisa kita sampaikan ayo pakai masker ayo segera vaksin, ” tutup Satake.(JH)

    vaksin poldasumbar polrestanahdatar
    Joni Hermanto

    Joni Hermanto

    Artikel Sebelumnya

    Baru Seminggu Menjabat, Kapolres Tanah Datar...

    Artikel Berikutnya

    Oknum Pejabat Dinas Koperindag Diduga Intervensi...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Hendri Kampai: Indonesia Emas, Mimpi Indah atau Nyata? Saatnya Tiga Kementerian Mulai Kolaborasi!

    Ikuti Kami