Bupati Eka Putra Ikuti Sosialisasi SEB 4 Menteri secara Virtual

    Bupati Eka Putra Ikuti Sosialisasi SEB 4 Menteri secara Virtual
    Foto : Journalist.id

    TANAH DATAR - Bupati Tanah Datar Eka Putra mengikuti secara virtual acara Sosialisasi Surat Edaran Bersama (SEB) 4 Menteri yakni, Menteri Dalam Negeri, Menteri Keuangan, Menteri Investasi/Kepala Badan Penanaman Modal, Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat, Jum'at (4/3/2022) dari Indo Jolito Batusangkar.

    Disebutkan, dalam SEB membahas tentang Percepatan Pelaksanaan Retribusi Persetujuan Bangunan Gedung, sehingga bisa terlaksana dan diterapkan selambat-lambatnya 5 Januari 2024.

    Dalam SEB yang ditujukan kepada seluruh gubernur dan wali kota/bupati se-Indonesia itu, seluruh pemda diminta telah memiliki Peraturan Daerah (Perda) Retribusi PBG sebelum 5 Januari 2024.

    Pemerintah pada 2 Februari 2021 menerapkan PBG untuk menggantikan IMB berdasarkan PP No. 16/2021. PP itu mengatur tentang Peraturan Pelaksanaan UU No. 28/2002 tentang Bangunan Gedung. Pergantian IMB dengan PBG itu bertujuan memudahkan proses perizinan sebagaimana diamanatkan UU No. 11/2020 tentang Cipta Kerja.

    Bupati Eka Putra mengatakan, Pemerintah Daerah Kabupaten Tanah Datar sudah menindaklanjuti dengan segera SEB 4 Menteri tersebut.

    "Peraturan Daerah tentang IMB menjadi PBG ini sudah kita susun, dan saat ini sudah dibahas dan akan disidangkan DPRD Tanah Datar dalam beberapa hari ke depan, " kata Eka.

    Turut hadir Kepala Dinas (Kadis) Pekerjaan Umum, Penataan Ruang dan Pertanahan Thamrin, Kadis PMTSP Naker Zarratul Khairi serta Kepala Bidang (Kabid) terkait. (JH)

    TANAHDATAR SEB4MENTERI
    Joni Hermanto

    Joni Hermanto

    Artikel Sebelumnya

    LKAAM Sumbar Rapat Kerja di Tanah Datar

    Artikel Berikutnya

    Peduli Korban Gempa Pasaman, Bupati Eka...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Ketua Umum LSM Pikad Dukung TNI-AL Cabut Pagar Laut: Langgar Aturan Harus Ditindak Tegas
    Koarmada RI Gelar Baksos, Bakkes, dan Makan Bergizi di Pesantren Al Fatah
    Hendri Kampai: Makan Siang Bergizi Gratis (MBG) Itu Tidak Gratis, Tapi Dibayar Pemerintah, Ingat Itu Deddy!
    Hadiri Penutupan Pleno Hima Persis, Kapolri: Mari Jaga Keberagaman Untuk Wujudkan Indonesia Emas 2045

    Ikuti Kami